PIT HATTI merupakan acara tahunan yang diadakan oleh Himpunan Ahli Teknik Tanah Indonesia. Kegiatan rutinan ini merupakan ajang komunikasi dan tukar menukar informasi bagi para professional yang bergerak dalam bidang konstruksi geoteknik, khususnya pengembangan bidang geoteknik dalam pembangunan infrastruktur di Indonesia (pit.2023.hatti.or.id). PIT – XXVII HATTI Tahun 2023 mengusung tema “Building a Solid Future: Advancements in Geotechnical Engineering for Indonesia’s Mega Structure and Infrastructure Developmment”. Ada 11 Topik pendukung yang diangkat pada Pertemuan Ilmiah tahun ini seperti: Ground Subsidence and Sea Water Intrusion, Geotechnical Earthquake Engineering and Seismic Hazard, Soil Improvement, Geotechnical Engineering for Dams, Trenchless Technology for Urban Development, Foundation and Its Problem, Deep Excavation, Basement and Tunnel, Unsaturated Soil Mechanics, Sedimentary and Residual Soils, Geotechnical Instrumentation, dan Geotechnical Laboratory Testing.
Pada acara PIT HATTI tahun ini Bpk Yanwar Yusup Rukmana, S.T., M.T. ikut berkontribusi dalam memaparkan tulisannya pada parallel session. Beliau mempresentasikan hasil pengujian keausan dari sampel batuan Andesit. Acara PIT ini diselenggarakan di Hotel Bidakara Jl. Jend Gatot Subroto, Jakarta Selatan. Berlangsung dari tanggal 9-11 November 2023.
Dengan ikut berkontribusinya pada acara ini diharapkan dapat membawa dampak positif bagi perkembangan dunia infrastruktur Indonesia terutama bidang Geoteknik.
Penulis : Yanwar Y R (Dosen Teknik Geologi POLGETA AGP Bandung)